Apel Pagi Perdana 2026: Diskominfo Lhokseumawe Sambut PPPK Baru dengan Semangat Inovasi dan Kebersamaan

Lhokseumawe - Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kota Lhokseumawe mengawali tahun 2026 dengan menggelar apel pagi perdana yang penuh semangat di halaman kantor. Apel yang diikuti oleh seluruh pegawai Diskominfo ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Kominfo, Taruna Putra Satya, S.IP, M.A.P. sekaligus menyambut anggota baru dari PPPK Tahap 2 yang baru saja bergabung.

Dalam amanatnya, Kadis Kominfo menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai yang hadir dan berpartisipasi dalam apel pagi. Beliau menekankan pentingnya kedisiplinan dan semangat kerja dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Selain itu, Beliau juga mengingatkan seluruh pegawai untuk selalu menjalin kebersamaan dan kekompakan dalam bekerja.