Pemko Lhokseumawe Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2026 Dipimpin Kepala Bappeda

Pemko Lhokseumawe Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Tahun 2026 Dipimpin Kepala Bappeda

Lhokseumawe — Pemerintah Kota Lhokseumawe mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Tahun 2026 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia secara daring melalui Zoom Meeting, Senin (19/01/2026). Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Bappeda Kota Lhokseumawe, Reza Mahnur, S.STP., M.Kesos, bersama perangkat daerah terkait.

Rakor yang dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia ini dilaksanakan dalam rangka memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam mengendalikan laju inflasi, menjaga stabilitas harga, serta memastikan ketersediaan pasokan kebutuhan pokok bagi masyarakat. Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pembahasan antisipasi kenaikan harga tiket pesawat menjelang Ramadan dan Idulfitri, serta evaluasi dukungan pemerintah daerah terhadap Program 3 Juta Rumah.

Dalam forum tersebut, Pemerintah Kota Lhokseumawe mengikuti pembahasan terkait langkah-langkah konkret pengendalian inflasi di daerah, meliputi pemantauan pergerakan harga, identifikasi kendala yang dihadapi, serta berbagai upaya strategis yang telah dan akan dilakukan guna menekan potensi kenaikan harga.

Kepala Bappeda Kota Lhokseumawe, Reza Mahnur, S.STP., M.Kesos, menyampaikan bahwa Pemko Lhokseumawe berkomitmen mendukung kebijakan nasional dalam pengendalian inflasi melalui penguatan koordinasi lintas sektor serta perencanaan pembangunan daerah yang responsif terhadap dinamika ekonomi. Menurutnya, sinergi antar perangkat daerah menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas harga dan daya beli masyarakat.

Melalui keikutsertaan dalam rakor ini, Pemerintah Kota Lhokseumawe diharapkan mampu memperkuat langkah-langkah antisipatif dan responsif terhadap potensi tekanan inflasi, sekaligus mendukung pelaksanaan program strategis nasional yang berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.